Pengabdian kepada masyarakat adalah salah satu kewajiban dosen untuk berkontribusi untuk negeri. Pengajaran, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat merupakan elemen dari Tri Dharma Perguruan Tinggi. Tujuannya adalah sebagai kontribusi dosen kepada masyarakat dan wahana pembelajaran mahasiswa/i STT-NF dan sudah difasilitasi oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) STT-NF.

Telah berlangsung empat kali pengabdian kepada masyarakat:

  1. Pada tanggal 25 Oktober 2019 dengan topik \”Implementasi Hotspot dan Userman di MikroTik\” di SMK Harapan Bangsa oleh April Rustianto, M.T, CCIE beserta tim mahasiswa,
  2. Pada tanggal 2 November 2019 dengan topik \”Desain Grafis Adobe Ilustrator\” di SMK Assalam oleh Hilmy Abidzar Tawakal, ST., M.Kom beserta tim mahasiswa,
  3. Pada tanggal 9 November 2019 dengan topik \”Pelatihan Pemrograman IoT Bagi Pemula\” di Masjid Nurul Fikri oleh Dr. Lukman Rosyidi, M.M., M.T. untuk mahasiswa STT-NF
  4. Pada tanggal 23 November 2019 dengan topik \”Workshop Administrasi Jaringan Dengan Mikrotik\” di SMK Assalam oleh April Rustianto, M.T, CCIE beserta tim mahasiswa.
  5. Pada tanggal 13 Desember 2019 dengan topik \”Pelatihan Literasi Digital Untuk Usia Remaja\” di Masjid Nurul Fikri oleh Yekti Wirani, M.Kom beserta tim mahasiswa untuk siswa-siswi SMP Peduli Nurul Fikri.

Harapan dilaksanakannya pengabdian kepada masyarakat dosen STT-NF ini agar ilmu yang disampaikan dapat bermanfaat bagi peserta dan bisa berkontribusi dengan baik.

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat 

STT Terpadu Nurul Fikri

Company

About Us

Contact Us

Products

Services

Blog

Features

Analytics

Engagement

Builder

Publisher

Alamat

Jl. Situ Indah 116, Tugu, Cimanggis, Depok, Jawa Barat

© 2024 made with ❤️️ by LPPM STT Terpadu Nurul Fikri